Terkini

Gajah Tunggal Gelar Rally Santai

Gajah Tunggal Gelar Rally Santai

JAKARTA: PT Gajah Tunggal Tbk akan menggelar rally mobil santai keliling Jakarta bertajuk GT Radial Treasure Hunt Fun Rally pada 28 Januari.

Direktur PT Gajah Tunggal Tbk Catharina Widjaja mengatakan sebagai salah satu produsen ban di dalam negeri, melalui kegiatan ini, pihaknya berusaha memberikan kesempatan berkumpul bersama antar keluarga dalam kegiatan rekreasi alternatif.

“Kegiatan ini sangat relevan bagi warga Ibukota yang padat dengan aktifitas setiap hari, sehingga waktu berkumpul dengan keluarga sangat minim” katanya kemarin.

Perseroan menggandengan Pengurus Daerah Ikatan Motor Indonesia (IMII) dan Polda Metro Jaya yang diharapkan dapat membantu meningkatkan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan lalu lintas dan mengingatkan akan pentingnya keselamatan berkendara.

GT Radial Treasure Hunt Fun Rally akan menempuh rute sekitar 70 km yaitu Kelapa Gading – Pondok Indah. Acaranya sendiri dibatasi dengan hanya melibatkan 150 tim peserta.

“Hingga saat ini yang sudah daftar sudah 100 orang yang masing-masing dikenai biaya Rp 100.000. Jika sudah mencapai 150 peserta, kami akan tutup pendaftaran,” ungkapnya.

Acara ini akan dikemas dalam sebuah kegiatan yang memberi kesempatan pada anak-anak terlibat dalam beberapa permainan, termasuk lomba menemukan peta di 20 pos dan beberapa game edukatif yang diadakan di lima pos. (Bisnis/AMU)

( Bisnis Indonesia, Jumat, 26 Januari 2007 )

Selebihnya di Terkini

Terkini

PT Gajah Tunggal Tbk Siap Hadirkan Inovasi Ramah Lingkungan diIndonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024

Terkini

Gajah Tunggal masuk dalam 23 Perusahaan Indonesia dari 1000 Perusahaan paling Terpercaya di Dunia

Terkini

Meresmikan Toko ke-20 di Surabaya, Gajah Tunggal dan PT Paramita Banindo Makmur Agresif memperluas Pasar Ban